Sabtu, 22 Januari 2011

SMA Negeri 1 Batipuh Dapat Perhatian Khusus Bupati


padangmedia.com - BATIPUAH. Sadar dengan kondisi daerah yang tidak memiliki Sumber daya alam, Bupati Tanahdatar Ir M. Sadiq Pasadigue SH MM bertekad memberi perhatian serius untuk pendidikan sebagai ajang peningkatan Sumber Daya Manusia ( SDM) masyarakatnya. Tak hanya memberikan bantuan untuk warga kurang mampu dalam melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi, Sadiq juga berjanji memberi perhatian khusus bagi SMA Negeri 1 Batipuah di Kubu Karambia.

Dalam dialog dengan majelis guru, komite dan tokoh masyarakat Batipuah kemarin, Sadiq menjanjikan akan memberikan perhatian khusus untuk SMA Negeri 1 Batipuh lantaran warga Batipuh selalu saja " berkaca " dengan kota Padangpanjang yang cukup maju pendidikannya saat ini. " Saya meminta agar Dinas Pendidikan memberikan perhatian khusus untuk SMA Batipuh agar sekolah di gerbang Tanahdatar Barat ini mampu bersaing sehat dengan sekolah sekolah di Padangpanjang " sebut Sadiq.

Ketua komite SMA Negeri 1 Batipuh HN Dt Simarajo mengaku jika sekolah yang sudah meluluskan ratusan siswanya ini masih terbelakang dalam sarana dan prasarana. Dikala hujan air mengalir ke komplek sekolah, bangunan gedung yang belum mencukupi dan memadai. Maka wajar jika sekolah ini bagai " sekolah pelarian " artinya jika tak diterima di Padangpanjang bartu mereka masuk ke SMA Batipuah.

Menanggapi keluhkesah ini, Sadiq mengaku jika dirinya kesulitan memimpin Luhak Nan Tuo. " Jangan samakan kondisi Tanahdatar dengan Padangpanjang yang hanya punya 2 kecamatan." kata Sadiq berterus terang.

Selain itu, Sadiq juga merasa selama ini sistim komunikasi dalam menyampaikan persoalan ke Bupati sering mandeg di lapisan bawah. “Banyak persoalan yang tak sampai kepada saya. untuk itu kedepan apapun masalah silahkan melalui " jalur langsung " ke saya". contohnya banjirnya sekolah dikala hujan tak sampai ketelinga saya. Untuk itu persoalan krusial tolong langsung saja sampaikan kepada saya" harap Sadiq.( one ).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KLASEMEN SEMENTARA RUNNER UP TERBAIK AFC U-19 CHAMPIONSHIP

EVAN DIMAS dk KLASEMEN SEMENTARA AFC U-19 CHAMPIONSHIP : [ GRUP A ] 1. Qatar 3 0 0 (11-0) 9 2. Uzbekistan 3 3 0 0 (9-0) 9 3. India...